Tentang

Lintasarta adalah perusahaan penyedia solusi end-to-end dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (ICT) yang telah berdiri sejak tahun 1988. Pengalaman selama lebih dari tiga dekade menjadikan kami pionir dalam menyediakan layanan teknologi informasi dan komunikasi untuk berbagai sektor industri termasuk sumber daya alam, keuangan, manufaktur, ritel dan distribusi, dan sektor publik lainnya. Bangga telah melayani lebih dari 2.300 klien, kami bercita-cita untuk terus mengembangkan layanan solusi end-to-end bagi kebutuhan Teknologi Informasi dan Komunikasi di setiap industri guna mengakselerasi transformasi digital bangsa. Didukung infrastruktur yang lengkap dan para ahli bersertifikat di bidangnya menjadikan kami unggul dan siap melayani Anda. Berkomitmen memberdayakan masa depan Indonesia, Lintasarta siap melayani kebutuhan bisnis Anda akan solusi Teknologi Informasi dan Komunikasi.

Meeting.ai adalah pionir dalam teknologi kecerdasan buatan yang mentransformasi cara profesional mengelola dan mengoptimalkan rapat mereka. Didirikan pada tahun 2017, perusahaan kami telah berkembang dari penyedia solusi teknologi bahasa menjadi pemimpin global dalam automasi dokumentasi rapat yang telah melayani lebih dari 300,000 profesional dan 100+ perusahaan di 30+ negara. Platform kami mengintegrasikan teknologi machine learning mutakhir untuk menghasilkan dokumentasi rapat yang komprehensif, akurat, dan dapat ditindaklanjuti. Dengan dukungan lebih dari 30 bahasa dan kemampuan berfungsi dalam mode online maupun offline, kami memungkinkan organisasi untuk mengoptimalkan setiap interaksi penting - dari rapat dewan direksi hingga diskusi tim operasional. Sebagai mitra strategis bagi perusahaan modern, Meeting.ai berkomitmen untuk terus mendorong inovasi dalam produktivitas rapat. kami tidak hanya menghemat waktu dan sumber daya, tetapi juga memungkinkan organisasi untuk mengambil keputusan lebih baik melalui dokumentasi dan analisis yang lebih akurat dari setiap diskusi penting.